Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2021
Selamat datang di Catatan Alvi - Sebuah jejak pemikiran. Karena saya mulai mudah lupa.

Belajar Menjadi Suami Yang Baik untuk Keluarga Harmonis

Menjadi suami adalah tantangan yang penuh makna. Setiap laki-laki bisa menciptakan rumah tangga yang penuh cinta dan kebahagiaan. Gw yakin, peran suami lebih dari sekedar mencari nafkah. Suami harus menjadi pembentuk fondasi kasih sayang yang kuat 1 . Komunikasi sangat penting dalam hubungan. 65% pasangan setuju, komunikasi yang baik membuat rumah tangga harmonis 1 . Belajar menjadi suami yang baik berarti belajar mendengarkan dan berbagi. Perjalanan menjadi suami yang baik sangat sangat sangat tidak mudah. Sengaja gw kasih penekanan karena gw betul - betul mengalaminya. Tapi, dengan komitmen, kita para suami bisa terus belajar dan berkembang bersama pasangan. Setiap tantangan adalah kesempatan untuk memperkuat ikatan cinta dan saling pengertian dalam keluarga. Poin Utama Komunikasi adalah fondasi hubungan yang kuat Suami berperan aktif dalam membangun keluarga harmonis Empati dan dukungan adalah kunci keberhasilan pernikahan Belajar menjadi suami yang baik adalah proses berk...

Seorang Pendiam di Tengah Dunia Bermulut Ribut

Hai guys. Dengan gw Alvi. Judul tulisan gw kali ini gw kutip dari sebuah buku yang ditulis oleh Susan Cain berjudul Quiet : The Power of Introverts in a World That Can’t Stop Talking. Ini bukan ringkasan atau review atau sinopsis dari buku Quiet ya guys. Kalau ada yang lagi cari sinopsis buku Quiet di google terus nyasar kesini bisa langsung undo kalau sedang terburu – buru. Atau kalau punya sedikit waktu bisa baca beberapa paragraf dulu. Siapa tau apa yang akan gw ceritakan ini mirip seperti yang kalian sedang atau pernah rasakan. Oke lanjut. Banyak orang mengira kalau orang seperti gw dan teman – teman lain yang hobi nulis di blog kaya gini adalah orang yang pendiam. Hmm. Bisa jadi kalian benar. Kalau gw berpikir; bisa jadi sejatinya kami adalah orang – orang yang tidak banyak suara. Gw sebut “sejatinya” karena memang gak semua orang pendiam itu terlihat tidak banyak bersuara. Dan yang uniknya, tidak semua orang yang terlihat tidak banyak bersuara merasa pendiam. Sebuah fakta uni...

Barang Siapa Diutamakan Maka Dia Spesial

Hai guys. Dengan Alvi disini. Gw mau cerita sedikit tentang kegelisahan gw. Suatu ketika ditengah kesibukan bekerja gw berpikir gini; “Kira – kira siapa ya yang menganggap gw spesial?” Terlihat terlalu absurd kalau gw gak ceritakan kenapa tiba – tiba gw berpikir seperti itu. Tapi yang jelas ada latar belakang yang membuat gw bertanya seperti itu. Untuk menjawab pertanyaan itu gw perlu tau dulu apa itu spesial menurut gw dengan cara menjawab pertanyaan lainnya terlebih dahulu. ''Siapa orang yang gw anggap spesial? Apa perbedaan sikap gw ke orang spesial tersebut dengan ke yang lain?'' Gw menyebutkan dalam hati beberapa orang yang gw anggap spesial dan segera menyadari kalau perbedaan sikap gw ke mereka ketimbang yang lain adalah dari segi prioritas. Ketika gw menganggap seseorang itu spesial maka gw akan selalu mengutamakan orang itu. Ketika gw mau jalan ke suatu tempat, gw akan mengutamakan doi untuk gw ajak. Kalau doi gak mau ikut ya mau gak mau harus jalan sendir...

Pertanyaan Akhir Tahun untuk Kita Renungkan dan Refleksikan

Hai guys. Kemarin di tanggal 1 Desember 2021, tepatnya ketika baru bangun pagi gw mengawali aktivitas dengan menghela nafas cukup panjang sambil berkata dalam hati ; “Hmmm.. Gak terasa udah Desember dan udah mau ganti tahun.” Kalau kalian juga gitu artinya kita sama. ^_^ Desember bagi gw adalah bulan yang sangat spesial. Selain karena bulan ini adalah bulan kelahiran gw dan juga natal, Desember juga merupakan bulan jadian gw sama doi dan juga bulan dimana gw harus bayar pajak mobil. Hahaha.. Setiap bulan Desember tiba entah kenapa gw seakan baru sadar kalau waktu berjalan bergitu cepat. Hmm.. Memang terdengar aneh. Padahal seharusnya gak perlu menunggu pergantian tahun untuk menyadari kalau waktu itu berjalan cepat. Jika setiap detik, menit, jam, hari, minggu dan bulan kita lalui tanpa memberikan manfaat bagi diri, keluarga dan sesama artinya memang benar waktu berjalan terlalu cepat. Atau lebih tepatnya kita tidak bisa memanfaatkan waktu yang ada. Gw tipe orang yang terbiasa melua...